SEO

Rabu, 04 September 2013

Tips Memilih Jasa SEO

Sebuah perusahaan yang produktif dan sedang berkembang tentu akan senantiasa berusaha untuk memaksimalkan kegiatan usaha dan promosinya, khususnya pada dunia bisnis online tentunya harus berhadapan dengan bagaimana cara mengoptimalisasi kegiatan pemasarannya. sebuah situs yang sudah berdiri tentu tidak hanya sekedar berdiri. dalam pengembangannya diperlukan trik-trik yang pas agar segala sesuatu berhasil mencapai titik yang maksimal, hal itu tentu tidak lepas dari istilah yang disebut SEO atau Search Engine Optimization yakni bagaimana agar situsnya terindex dihalaman muka mesin pencari, dengan begitu tentu harus mencari Jasa SEO yang kompeten dalam membidangi hal ini, berikut ini kami jelaskan beberapa hal penting terkait dengan tips memilih jasa SEO untuk perusahaan yang anda kelola. tips tersebut antara lain
  1. Penyedia jasa SEO haruslah yang kompeten membidangi kegiatan usaha pelayanan jasa SEO dan memiliki kredibilitas tinggi dalam pelayanan kepada kliennya
  2. diutamakan penyedia jasa SEO yang fokus pada bidang ini, jangan yang musiman karena akan mengakibatkan kerugian financial ketika nanti anda tidak puas dengan pelayanan yang diberikan.
  3. utamakan jasa SEO yang berdomisili tetap, artinya penyedia layanan jasa SEO tersebut memang benar-benar profesional

Pengertian dan Definisi SEO

Search Engine Optimization atau biasa disingkat SEO atau jika di ucapkan kedalam bahasa Indonesia adalah Optimisasi Mesin Pencari yaitu adalah serangkaian teknis yang dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan page rank dan traffic kunjungan, tujuan akhir dari mekanisme diatas adalah bagaimana menempatkan suatu website terindex pada halaman utama mesin pencari, dalam pasar internet hal ini tentunya memiliki pengaruh yang sangat penting dimana posisi sebuah situs akan selalu berada di muka dengan begitu tentu akan mendapatkan perhatian lebih dari aspek manapun, seperti ketika seseorang mencari jasa kontruksi lalu memasukkan keyword (kata kunci) yang dicari kedalam input teks mesin pencari, maka mesin pencari tersebut langsung mencari data yang terindex olehnya dan kemudian menampilkan data-data hasil searching engine-nya, ketika sebuah website sudah optimal dalam kategorisasi index mesin pencari maka dia langsung ditampilkan di halaman paling depan, utama atau page one.
Dengan demikian secara ringkas tujuan dari adanya serangkaian teknis kerja yang disebut dengan SEO ini dapat kami simpulkan sebagai berikut:
1.      SEO bertujuan untuk menampilkan website pada halaman utama
2.      Meningkatkan page rank atau traffic rank atas jumlah kunjungan yang melihat.
3.      Meningkatkan income pada perusahaan dengan adanya kemudahan calon konsumen dalam mengakses website.
4.      Memberi efek pandangan mengenai peringkat sebuah website dan di nilai sebagai sebuah website professional.
 Itulah sekelumit penjabaran dan definisi tentang “apakah SEO?”

Selasa, 03 September 2013

Promosi Perusahaan Lewat Internet


Sebagai pemilik sebuah perusahaan anda tentu berkeinginan perusahaan anda semakin dikenal oleh masyarakat luas, dengan begitu harapan akan meningkatnya income pada perusahaan semakin pula dapat diharapkan.
Dewasa ini kebutuhan akan internet semakin memasyarakat karena itu sebagai media informasi khususnya dalam pencarian produk yang ingin dibeli oleh konsumen. Pada perusahaan hal ini tentu berpengaruh kepada bagaimana kemudian mempromosikan perusahaan baik jasa, niaga atau sebagainya lebih dikenal.
Salah satu usaha yang kemudian dilakukan adalah menciptakan sebuah website yang dapat diakses oleh masyarakat umum sebagai media untuk memperkenalkannya, akan tetapi hanya sampai disitukah usaha suatu perusahaan dalam menggunakan dunia internet sebagai salah satu cara? Tentu tidak, karena setelah web atau situs yang dibuat oleh perusahaan masih banyak hal yang harus dilakukan karena tentu banyak bidang serupa (perusahaan sejenis) yang juga menggunakan internet sebagai sarana promosi, lalu apa yang harus dilakukan dalam menyikapi persaingan dalam hal tersebut? Pasti itu yang kemudian menjadi pertanyaan penting yang harus dijawab.
Ada beberapa point yang sebaiknya dilakukan dalam mengoptimalkan fungsi internet untuk anda, kami mencoba untuk menganalisanya dan menghasilkan beberapa point berikut:
1.      Launching Website
Pada pembuatan sebuah situs atau website tentunya tidak akan semua orang langsung mengetahui situs yang perusahaan anda miliki, untuk menyikapi hal ini maka harus ada perkenalan seperti launcing situs perusahaan anda dengan mengundang beberapa peserta yang sekiranya anda pandang dapat memberikan manfaat untuk turut menyebarkan informasi mengenai situs perusahaan anda.

Membuat database sederhana pada phpMyAdmin

Dalam sebuah aplikasi web dinamis tentu akan membutuhkan adanya sebuah database untuk menampung semua data yang diinput, berikut ini akan dijelaskan langkah-langkah pembuatan database sederhana pada phpmyadmin.
  1.  Ketikan pada address bar web browser anda localhost/ lalu tekan enter kemudian anda akan dibawa kesebuah tampilan seperti pada gambar berikut: 
  2. Pada menu sebelah kiri terdapat link dengan tulisan phpMyAdmin, anda klik link tersebut maka akan tampil halaman baru seperti pada gambar berikut:
  3. Pada yang diberi lingkaran garis merah silahkan tentukan nama database yang akan anda buat contoh: databaseku_db (pemberian nama database tergantung keinginan anda) dan kemudian tekan create pada sebelahnya (tombol button) 

Senin, 02 September 2013

Sekilas review tentang bankaholic.com

Judul posting diatas sering menjadi keyword bagi seorang blogger untuk mengukur seberapa besar kemampuan atau kapasitas blog yang dimilikinya. adapun blog yang pada tahun ini dinyatakan sebagai blog termahal adalah bankaholic.com, informasi ini sudah sangat sering di posting oleh para blogger terdahulu, akan tetapi mungkin masih cukup perlu untuk dimunculkan untuk sekedar berbagi informasi bagi anda yang kebetulan mampir di blog sederhana ini.
penjelasan singkat tentang bankaholic.com ini kurang lebih memberikan informasi tentang perbankan dan keuangan secara umum, dari yang kami amati sekilas terdapat juga pembahasan mengenai asuransi, informasi seputar asuransi, kebijakan asuransi dan lain-lain.
nilai-nilai dan rating keuangan dari berbagai instansi juga banyak dimunculkan dalam blog ini, maka secara tidak langsung menjadi rujukan para pelaku ekonomi khususnya kalangan menengah keatas untuk dijadikan referensi dalam hal yang berkaitan dengan keuangan khususnya dalam aspek perbankan.
hipotesis dan analisa keuangan pun dibahas terutama data statistik yang berkaitan erat dengan data keuangan, kesimpulan yang kami ambil (hanya berdasarkan analisa sementara) bahwa blog ini melibatkan seorang pakar yang kompeten dibidang keuangan yang tentunya mengerti ilmu ekonomi terutama keuangan dalam bisnis perbankan.

Membuat Koneksi Database PHP MYSQL

Dalam pembuatan sebuah website yang dinamis tentunya diperlukan adanya relasi dengan database yang dalam hal ini akan dijelaskan bagaimana membuat koneksi dengan database mysql. saya asumsikan sobat sudah terlebih dulu membuat sebuah database kemudian membuat file koneksi (php) yang berguna sebagai penghubung.
script berikut ini adalah contoh script php sederhana:
penjelasan dari script diatas adalah:
$host='localhost';-> posisi anda menyimpan database
$user='root';-> username yang anda gunakan dalam pembuatan database
$pass='password_anda';-> password yang digunakan ketika membuat database (phpmyadmin)
$db='nama_database_anda';-> nama database anda
$sukses=mysql_connect($host,$user,$pass) or die ('tidak bisa terkoneksi'.mysql_error()); mysql_select_db($db,$sukses);-> pengecekan dari host,username, dan password jika sesuai maka akan langsung terkoneksi, akan tetapi jika gagal atau tidak terdapat database maka akan menampilkan error...

terima kasih semoga bermanfaat....

Kamis, 29 Agustus 2013

Aktiva Tetap dan Aktiva Lancar



Yang dimaksud dengan aktiva lancar adalah aktiva yang habis dipakai dalam satu kali berputar dalam kegiatan proses produksi, dan proses perputarannya dalam jangka waktu yang pendek, pada umumnya satu atau kurang dari satu tahun. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa aktiva lancar aktiva yang dapat diuangkan dalam waktu yang pendek. Aktiva tetap seperti ini misalnya: bangunan-bangunan pabrik, kendaraan-kendaraan dan perlengkapan serta yang lainnya
Sedangkan aktiva tetap adalah aktiva yang tahan lama atau yang tidak secara berangsur-angsur habis turut dalam kegiatan proses produksi, aktiva tetap yang tidak habis dalam proses produksi misalnya: tanah, yang diatasnya didirikan bangunan-bangunan pabrik, hutan,  dan untuk aktiva tersebut tidak diadakan penyusutan

Bisnis Online


Bisnis dengan cara online kian banyak diminati oleh para pelaku kegiatan ekonomi, selain menghemat biaya dalam hal pemasaran, biaya promosi, lalu lintas informasi serta berbagai kemudahan lain, bisnis online ini juga berpengaruh terhadap nilai pasar dari produk yang dipasarkan. Hal ini karena media internet sudah memasyarakat, hampir setiap kegiatan ekonomi akan dimulai dari melihat informasi yang berkaitan dengan barang yang dipasarkan atau dibeli terlebih dahulu mengeceknya via internet. Hal inilah yang kemudian memberikan pengaruh penting bagi pelaku bisinis online atau pelaku bisnis yang menggunakan internet (seperti website, blog, jejaring sosial , dsb) untuk sarana pemasaran atau sekedar mengenalkan produknya kepada masyarakat luas.
Disamping beberapa kemudahan yang didapatkan dari fasilitas internet ini, ada beberapa hal yang cukup penting untuk menjadi perhatian pelaku bisnis online dalam memaksimalkan kegiatan usahanya, diantaranya: 
  1.  Bagi produsen/reseller atau penjual sejenis lainnya yang hendak memasarkan produknya via online termasuk juga dalam melakukan transaksinya harus memperhatikan kualitas produknya agar mengupayakan semaksimal mungkin, hal ini agar konsumen tidak kapok melakukan transaksi karena produk yang dibelinya sesuai dengan yang diharapkan

Senin, 26 Agustus 2013

Lahirnya Pemikiran ekonomi dalam kajian Ekonomi Syari'ah

Semenjak manusia ada, tidak dapat dipungkiri bahwa ia selalu membutuhkan barang dan jasa untuk berbagai keperluan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Jenis, ragam, kuantitas dan kualitas kebutuhan manusia bervariasi sesuai dengan situasi dan kondisi serta tingkat perkembangan peradaban manusia itu sendiri. Maka sejalan dengan kompleksitas tingkat kebutuhan, manusia semakin tidak bisa memenuhi segala kebutuhannya sendiri. Keadaan seperti inilah yang akhirnya memaksa manusia untuk melakukan pertukaran dengan pihak lain yang dapat memberikan barang dan jasa yang dibutuhkannya kegiatan pertukaran dan interaksi sosial inilah yang kemudian membawa banyak implikasi seperti munculnya spesialisasi dan pembagian kerja, isu-isu efisiensi dan keadilan dan lain-lain.

Al-Faraby, seorang ulama yang hidup pada 260-339 H/870-950 M berpendapat bahwa perkembangan kegiatan manusia akan melalui 8 tahapan. Yaitu:

1. Madinatu ‘nnawabit (nomadic state) yaitu manusia memenuhi kebutuhannya hanya dengan mengambil kekayaan alam begitu saja. Jika disuatu tempat sumber daya alamnya sudah habis maka akan berpindah ketempat lain untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Usaha Kecil dan Menengah (UKM)



Dewasa ini perkembangan kegiatan ekonomi semakin hari semakin berkembang seiring dengan tuntutan hidup yang semakin besar, meningkatnya persaingan dan pasar global yang mulai menunjukkan perannya pada aspek kegiatan perekonomian di Indonesia tentu sangat berpengaruh terhadap eksistensi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang menjadi sumber mata pencaharian sebagian besar masyarakat Indonesia. Khususnya di Jakarta, persaingan dengan pelaku ekonomi menengah keatas sangat terasa, seperti contoh yaitu tergesernya pasar-pasar tradisional yang didalamnya sebagian besar memiliki faktor ekonomi menengah kebawah oleh berdirinya beberapa mall dan pasar modern. Kegiatan usaha kecil menengah yang menjadi tulang punggung perekonomian keluarga ini tentunya harus tetap bertahan dengan segala situasi yang terjadi sekarang. Akan tetapi, masalah yang kemudian dihadapi adalah faktor modal untuk mengembangkan kegiatan usaha yang minim bahkan kurang, sehingga kapasitas kegiatan usaha tidak bisa maksimal. Salah satu solusi untuk menyelesaikan masalah modal untuk kegiatan usaha adalah adanya akad kerjasama antara pengusaha kecil tersebut dengan Bank Syari'ah yang sudah lama menunjukkan peranannya dalam peningkatan kegiatan Usaha Kecil Menengah (UKM) ini. Bank syari'ah memiliki peranan penting untuk membantu bertahannya kegiatan ekonomi kecil tersebut terutama dalam hal pengembangan kegiatan usaha atau akan memulai suatu kegiatan usaha.

Definisi Pemasaran



            Pemasaran dapat didefinisikan sebagai kegiatan bisnis yang mengatur barang dan jasa dari produsen ke konsumen sehingga sesuai dengan waktu, tempat dan bentuk yang dikehendaki pada harga yang di bayar konsumen.
            Inti daripada pemasaran adalah bagaimana orang membuat keputusan bagi diri dand lingkungannya sebagai suatu kegiatan bisnis. Keputusan meliputi:
1.      Pada harga barang dibeli atau dijual.
2.      Apakah barang itu dijual segera atau disimpan dulu.
3.      Apakah barang itu dijual dipasar yang satu atau pasar lainnya.
4.      Apakah barang itu dijual kredit atau tunai.
5.      Berapa banyak biaya promosi yang harus dikeluarkan.